Menjalin sebuah hubungan tentu saja bukanlah hal yang muda untuk di lakukan, apalagi kamu atau pasangan kamu adalah orang yang mudah bosan, cemburuan, pemarah , dan sifat-sifat lainnya yang mungkin tidak cocok denganmu atau pasanganmu,
Ketidak cocokan dalam menjalin hubungan seringkali menemui jalan buntu sehingga mengharuskan perpisahan terjadi. Saat kamu sudah merasa sayang dan nyaman meski berbeda pendapat dengan pasangan kamu yang akhirnya membuat hubungan kalian berakhir, itu tentu saja menjadi hal yang menyakitkan dan sulit untuk di lupakan.
Bahkan kamu akan berpikiran untuk tidak menjalin hubungan lagi setelah putus karena takut di khianati atau di sakiti untuk kedua kalinya. Untuk itu ada baiknya jika kamu belajar merelakan dan move on agar tidak selalu sedih memikirkan mantan pasanganmu.
Nah, untuk membantu kamu move on dan tidak sedih lagi. Berikut ini ada beberapa cara yang bisa kamu coba untuk membahagiakan diri sendiri setelah kehilangan cinta kamu.
1. Menghapus semua kenangan bersamanya
Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah menghapus semua kenangan kamu bersamanya, meski sulit untuk di lakukan karena baru putus dengannya. Langkah satu ini wajib kamu lakukan agar tidak kembali teringat dengan dirinya, cara melupakannya cukup mudah kok. Kamu bisa berhenti untuk stalking mantan kamu dari sosial medianya dan putus seluruh komunikasi kamu dengan dirinya.
Setelah itu, kamu bisa mengubah pola pikir kamu agar tidak ketergantungan lagi dengan pasangan. Sebab kebahagiaan itu datang dari diri sendiri dan kamu bisa membuatnya.
2. Jalan-jalan untuk menghilangkan kesedihanmu
Kamu bisa berjalan-jalan ke suatu tempat yang menyenangkan, entah itu taman bermain, tempat yang menyediakan pemandangan alam, atau bisa juga wisata kuliner buat kamu yang doyan makan. Setelah putus dengannya kamu bisa memanfaatkan waktumu untuk bebas jalan-jalan kemanapun, selama itu bisa membuat kamu bahagia.
3. Ketemuan dengan teman-temanmu, belanja atau bisa juga makan-makan
Saat kamu sudah putus dengannya tentu saja kamu akan memiliki banyak waktu untuk sendiri. Nah, ketimbang waktu kamu yang sudah bebas sendirian terbuang sia-sia dan hanya membuat kamu semakin kesepian. Akan jauh lebih baik jika kamu keluar dengan teman-temanmu untuk makan-makan atau pun berbelanja hal yang kamu inginkan.