Arsip Tag: Inter Milan

Lukaku : Di MU Latihan Harus Kerja Keras, di Inter Berbeda

Dominickdunne.net – Bomber anyar Inter Milan Romelu Lukaku baru saja bergabung dengan Labenneamatta. Namun dirinya menyindiir cara latihan mantan klubnya Manchester United asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Lukaku merasa jika latihan di Inter lebih baik dari pada latihan yang ia lakukan di Inggris bersama MU.

Lukaku sendiri berhasil bergabung dengan Inter Milan pada 7 Agustus yang lalu dengan mahar mencapai 74 juta pounds. Tidak mudah bagi Lukaku bergabung dengan Inter, sebab MU melepasnya dengan harga yang begitu besar sehingga membuat Inter kesulitan untuk mendatangkannya. Namun pada akhirnaya Inter berhasil mengamankan striker timnas Belgia pada detik-detik menjelang bursa transfer ditutup di Inggris.

Keberhasilan MU melepas Lukaku sendiri cukup berdampak baik, sebab mereka baru saja mengeluarkan uang mencapai 80 juta pounds untuk Harry Maguire. Dengan penjualan Lukaku manajemen Setan Merah bisa menutupi anggaran mereka.  Lukaku sendiri dilepas MU dengan harga mencapai 74 juta poundsterling. Ia menjadi pemain termahal kedua yang dijual MU setelah Cristiano Ronaldo ke Real Madrid 2009 yang lalu.

Dengan berhasilnya Lukaku bergabung dengan Inter Milan, ia pun tak ayal langsung menyindiri metode yang pernah ia rasakan di United dengan di Inter Milan. Ia merasa cara Antonio Conte melatih sangat berbeda dengan MU yang lebih memintingkan kerja keras dari pada teknik.

”Sangat berbeda, ketika di Inggris anda berlatih dengan kerja keras, namun di Inter anda berlatih untuk yang sebenarnya.” terang Lukaku.

Lukau sendiri menandatangani kontrak mencapai lima musim dan yang bersangkutan akan mendapatkan gaji hanya sekitar 150 ribu poundsterling per pekan. Jauh berbeda dengan yang ia dapatkan di MU yang mencapai 230 ribu poundsterling per pekannya.

Inter Milan Resmi Dapatkan Romelu Lukaku

Dominickdunne.net  – Masa depan Romelu Lukaku tampaknya akan segera menemui titik terang. Sebab yang bersangkutan sudah tiba di Milan pada siang ini. Terlihat juga animo fans dari Inter Milan yang menyambut kedatangan sang penyerang.

Dalam beberapa bulan ini nama Romelu Lukaku memang menjadi perbincangan usai yang bersangkutan ingin pergi dari Manchester United. Ia merasa dia tidak mendapatkan kepercayaan manajer Ole Gunnar Solskjaer untuk menjadi penyerang utama. Apalagi Ole Gunnar Solskjaer tampaknya lebih mempercayakan Marcus Rashford sebagai andalan di lini serang.

Transfer Lukaku juga menyita energi manajemen United, sebab mereka sebenarnya lebih tertarik melepas sang penyerang ke Juventus dari pada Inter Milan. Bahkan tiga tawaran Inter untuk Lukaku di tolak mentah-mentah oleh Manchester United. MU sebenarnya lebih memprioritaskan Juventus karena juara Serie A ini mengajukan pertukaran pemain yakni melibatkan nama Paulo Dybala dalam kesepakatan Lukaku. 

Sayang kedua klub ini batal melakukan pertukaran ini dikarenakan Paulo Dybala yang menolak bergabung dengan Manchester United. Bahkan MU merasa dipermainkan oleh agen dari penyerang asal Argentina itu. Inter Milan yang sudah frustasi mendapatkan Lukaku karena tawaran mereka tidak membuat MU tertarik langsung mencuri kesempatan. Mereka meningkatan tawaran berupa mahar mencapai 65 juta euro dan 10 juta euro dalam bentuk bonus jika ditotal Inter mendatangkan Lukaku sekitar 75 juta euro.

MU yang sudah melihat situasi Lukaku dan sang pemain yang kabarnya mogok latihan dan pergi mengungsi ke Anderlecht mau tidak mau harus menerima tawaran Inter mengingat jika mereka mempertahankan Lukaku maka mereka harus membayarkan gaji sang pemain dengan sang penyerang yang ogah-ogahan bermain bersama Setan Merah.

Lukaku sendiri dilaporkan akan dikontrak oleh Inter selama lima musim. Dan yang bersangkutan akan mendapatkan gaji mencapai 300 ribu poundsterling per pekan nantinya. Lukaku juga akan segera diperkenalkan Inter Milan pada esok hari.