Dominickdunne.net – Sebuah laporan menyebutkan jika klub raksasa Spanyol yaitu Real Madrid diberitkan sempat menawarkan Playmaker andalannya yakni Isco kepada dua klub top eropa Juventus dan juga Liverpool.
Bahkan Juventus kabarnya menjadi tim kandidat terkuat untuk bisa memiliki Isco, sebab manajemen Juventus sudah siap untuk menggelontorkan dana agar bisa merekrut pemain berusia 27 tahun itu. Ternyata manajemen Juventus membatalkan transfer tersebut usai pelatih baru mereka Maurizio Sarri merasa Isco bukan pemain yang tepat untuk menjadi kreator serangan Juve.
Maurizio Sarri pun lebih memutuskan untuk mendatangkan Andrien Rabiot dan juga Aaron Ramsey. Terbukti kedua pemain tersebut berperan penting dalam keberhasilan Juventus memenangkan beberapa pertandingan terakhir yang dijalani oleh klub asal Serie A itu. Sementara entrenador Real Madrid yaitu Zinedine Zidane sudah muak dengan performa Isco yang naik turun.
Ia bahkan sudah meminta petinggi El Real agar segera menguangkan Isco dalam bursa transfer musim ini. Sayang klub seperti Liverpool dan Juventus ogah untuk menebus mahar transfer dari mantan pemain Malaga itu. Alhasil Isco pun masih bertahan hingga sekarang di Santiago Bernabue.
Sedangkan Liverpool sendiri sudah menegaskan jika mereka enggan mengeluarkan uang besar pada bursa transfer musim ini. Mereka beralasan jika dana mereka sudah tidak ada lagi untuk mendatangkan pemain baru dengan status bintang seperti Isco. Alih-alih mendatangkan Isco, The Reds kabarnya lebih menyukai Playmaker milik Lecester City yaitu James Maddison. Pelatih Liverpool Jurgen Klopp dikabarkan sangat puas dengan penampilan yang ditunjukan oleh Maddison dalam beberapa musim terakhir di Premier League.
Tapi usaha Liverpool untuk bisa membeli James Maddison dirasa tidak akan mudah karena mereka sudah tidak memiliki dana sedangkan Lecester City jelas akan mematok pemain andalannya itu dengan setinggi langit seperti kasus transfer Harry Maguire.